Senin, 23 November 2015

Selangkah lebih dekat dengan PT. Bank Yudha Bhakti Tbk.


Sejarah Bank Yudha Bhakti

PT. Bank Yudha Bhakti, Tbk mulai beroperasi tanggal 9 Januari 1990 dan yang menjadi pemegang sahamnya terdiri dari 8 Koperasi dilingkungan TNI/POLRI yaitu INKOPAD, INKOPAL, INKOPAU, INKOPPOL, INKOPABRI, INKOVERI, PUSKOP MABES TNI dan PUSKOP DEPHANKAM. Pada awal didirikan bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan anggota TNI/POLRI dan juga melayani kebutuhan perbankan para anggota TNI/Polri maupun rekanan dalam lingkungan Dephankam.

Seiring dengan perkembangan perekonomian dan tuntutan regulasi saat itu serta upaya meningkatkan kinerja bank, maka tahun 1996 dilakukan aliansi strategis dengan pihak swasta, sehingga komposisi kepemilikan saham PT Bank Yudha Bhakti, Tbk per Juni 2014 menjadi :

  1. 8 INKOP dan PUSKOP TNI/POLRI : 28,94%
  2. Sugeng Subroto : 4,00%
  3. PT. Gozco Capital : 61,10%
  4. Koperasi Karyawan PT Bank Yudha Bhakti, Tbk : 5,96%





Komitmen yang kuat dan langkah yang sinergis dari para pemegang saham, Dewan Komisaris, Direksi dan seluruh jajaran karyawan mampu menempatkan dan membawa Bank Yudha Bhakti untuk tumbuh dan berkembang secara berkelanjutan. Hingga akhir September 2014 Bank Yudha Bhakti telah memiliki 1 Kantor Pusat, 1 Kantor Data Center, 6 Kantor Cabang, 20 Kantor Cabang Pembantu dan 5 Kantor Kas yang tersebar di pulau Jawa dan Sumatera.


PENGURUS BANK YUDHA BHAKTI


A. Profil Dewan Komisaris



B. Profil Dewan Direksi




STRUKTUR ORGANISASI

 Terdapat beberapa faktor utama untuk menentukan rancangan struktur organisasi, yaitu :

  1. Strategi organisasi untuk mencapai tujuannya.
  2. Teknologi yang digunakan.
  3. Anggota (karyawan) dan orang-orang yang terlibat dalam organisasi.
  4. Dan ukuran organisasi.


Berikut ini adalah struktur organisasi PT Bank Yudha Bhakti Tbk.





Visi & Misi PT. Bank Yudha Bhakti Tbk.

Visi : "Menjadi bank retail yang solid, tumbuh dan berkembang secara berkelanjutan"

Dari visi diatas dapat kita tijau dari kinerja tahun 2014, total asset, kredit, dana ketiga dan laba tahun berjalan yang mengalami peningkatan cukup signifikan.

Misi : "Mampu mengkreasi suatu nilai yang optimal bagi pemegang saham dan stakeholder pada umumnya"



Ciri-Ciri, Unsur dan Teori Organisasi

Ilmu organisasi merupakan ilmu yang penting untuk dimiliki, karena dalam kehidupan manusia tidak lepas dari organisasi (saling ketergantungan). Mulai dari lingkungan yang sederhana dari keluarga, hingga struktur yang rumit seperti organisasi, sekolah, lingkungan kerja, ataupun  pemerintahan.
Adapun ciri-ciri organisasi:

  • Mempunyai tujuan & sasaran
  • Mempunyai keterikatan format dan tata tertib yang harus ditaati
  • Adanya kerja sama dari sekelompok orang
  • Mempunyai koordinasi tugas dan wewenang


UNSUR-UNSUR ORGANISASI

Setiap bentuk organisasi akan mempunyai unsur-unsur tertentu, yang antara lain sebagai berikut:

- Man
Man (orang-orang), dalam kehidupan organisasi sering disebut dengan istilah pegawai atau personil. 

- Kerjasama
Kerjasama merupakan suatu perbuatan yang dilakukan bersama-sama untuk mencapai suatu tujuan. 

- Tujuan
Tujuan merupakan arah atau sasaran yang ingin dicapai.

- Peralatan (Equipment)
Peralatan atau equipment yang yaitu sarana, berupa materi, mesin-mesin, uang,dll.

- Lingkungan (Environment)
Yaitu faktor lingkungan misalnya keadaan sosial, budaya, ekonomi, dan teknologi.


TEORI ORGANISASI

Untuk Teori organisasi yang diterapkan pada PT. Bank Yudha Bhakti adalah teori neo-klasik, dimana dapat kita lihat pada visi misi yang jelas mengutarakan Bank Yudha Bhakti berusaha melakukan yang terbaik demi kepentingan para pemegang saham dan stakeholder juga berusaha menjadi bank yang berkembang secara berkelanjutan, dan dapat kita lihat dari saham-saham yang sebagian besar dimiliki oleh koperasi yang notabene nya koperasi adalah bagian organisasi yang merangkul para karyawan nya.

PT. Bank Yudha Bhakti Tbk. sendiri merupakan organisasi niaga karena tujuan utamanya adalah mencari keuntungan. 
Dapat kita lihat sampai saat ini PT. Bank Yudha Bhakti semakin mengembangkan sayap nya di dunia perbankan, di target-target berikutnya untuk menaikan nilai asset (keuntungan) PT. Bank Yudha Bhakti berencana mulai dari merelokasi kantor pusat, penambahan cabang-cabang pembantu, serta mesin ATM jadi dengan berkembangnya teknologi dan sistem yang dikembangkan bukan hal mustahil PT. Bank Yudha Bhakti bisa bersaing dengan bank-bank konfensional lainnya dan meraup lebih banyak keuntungan.


Sumber : http://www.yudhabhakti.co.id/ , https://maliqren.wordpress.com/2011/11/27/ciri-ciri-organisasi/ , http://id.wikipedia.org/wiki/Organisasi_sosial , http://sae-pool.blogspot.co.id/
Share:

0 komentar:

Posting Komentar